Pria Bangladesh Cemburu , TKI Asal Indramayu Di Bunuh

  • Bagikan
Nurhidayati binti Wartono Surata (34) Pekerja Migran asal Desa Kenanga, Kecamatan Sindang, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat Indonesia dibunuh oleh pria warga Bangladesh bernama Ahmed Salim (30) di kamar hotel Golden Dragon (Foto.Red)

Tanganrakyat.idNurhidayati binti Wartono Surata (34) Pekerja Migran asal Desa Kenanga, Kecamatan Sindang, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat Indonesia dibunuh oleh pria warga Bangladesh bernama Ahmed Salim (30) di kamar hotel Golden Dragon di Geylang, informasi yang beredar di medsos pria tersebut adalah teman kencannya, Singapura,  Minggu (30/12 2018)

Saat dikonfirmasi media melalui pesan elektronik, staf Fungsi Penerangan, Sosial dan Budaya Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Singapura, Melati Sosrowidjojo, membenarkan telah terjadi kasus pembunuhan terhadap wanita tersebut.

Orang tua Nurhidayati, Saat Menanti Kepulangan Jenazah anaknya.(Foto.Red)

“Iya benar ada kasus pembunuhan yang menimpa PMI di Singapura, Almarhumah bernama Nurhidayati Bt Wartono Surata merupakan WNI asal Indramayu,” ucap staf Pensosbud KBRI Singapura, pada Rabu (2/1/2019).

Semasa hidup Nurhidayati (Foto.Red)

“Rencananya hari Kamis 3 desember 2019  jenazah almarhumah akan dipulangkan ke Indonesia,” pungkasnya.

KBRI telah berkoordinasi dengan pihak kepolisian terkait kasus tersebut dan saat ini dibawah penanganan Special Investigation Section/Criminal Investigation Department. KBRI juga telah menghubungi agensi, majikan, dan PPTKIS terkait hak-hak dan pemulangan, KBRI juga akan terus mengikuti proses hukum terhadap kasus tersebut. (Red)

 

  • Bagikan

Comment