Disarpus Adakan Lomba Bercerita Guna Tumbuhkan Minat Baca

  • Bagikan
Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Indramayu untuk menumbuhkan minat baca di kalangan anak - anak generasi melenial khususnya kalangan pelajar adakan kegiatan Lomba Bercerita bagi Siswa SD. (Foto.Red)

Tanganrakyat.id – Indramayu –  Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Disarpus) Kabupaten Indramayu untuk menumbuhkan minat baca di kalangan anak – anak generasi melenial khususnya kalangan pelajar adakan kegiatan Lomba Bercerita bagi Siswa SD tingkat Kabupaten Indramayu tahun 2019.

Toto Susmanto Kepala Disarpus Kabupaten Indramayu, mengatakan, banyaknya peserta yang tadinya rencana  hanya satu hari jadi diperpanjang  dua hari yaitu 1 & 2 April 2019 bertempat di  Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Indramayu.

“Peserta 60 anak dari seluruh SD di Kabupaten Indramayu, dan waktunya menjadi 2 hari. Mereka sangat luar biasa dan antusias mengikuti lomba ini, ” ujar Toto.

Toto menambahkan, dengan lomba bercerita ini harapannya siswa-siswi mulai dari usia dini selalu mencintai budaya, khususnya budaya tradisional dan budaya bangsa, sehingga nantinya akan tertanam pula rasa cinta tanah air. Kemampuan peserta dalam bercerita diawali dengan kemampuan dalam membaca buku atau naskah yang telah disediakan oleh panitia.

Dalam kegiatan itu para peserta lomba membawakan cerita tradisional di hadapan para peserta lain dengan waktu 10 menit. Mereka diperbolehkan membawa alat peraga untuk improvisasi cerita.

“Para peserta dinilai dari segi gaya pembawaan, penguasaan materi, intonasi, gerakan, serta peralatan atau alat peraga yang dibawa dan ditampilkan peserta,” ujarnya.

Berdasarkan hasil penilaian dewan juri maka sebagai juara harapan 3 diraih oleh Nabila Riswara SDN 2 Jatibarang, harapan 2 diraih oleh Nurul Rizki SDN 2 Sukaurip, harapan 1 diraih Kayla Hana K SDN 2 Dadap, juara 3 diraih Nurul Azizah SDN Bayt Tamyiz Tukdana, juara 2 Hazari Zahrotul SDN 1 Telagasari, juara 1 Atia Azahra SDN 1 Margadadi.

Masing-masing pemenang mendapatkan hadiah trophy dan piagam serta uang pembinaan juara 1 sebesar 3 juta, juara 2 sebesar 2,5 juta, juara 3 sebesar 2 juta, juara harapan 1 sebesar 1,5 juta, juara harapan 2 sebesar 1 juta, dan juara harapan 3 sebesar 750 ribu, selanjutnya juara pertama akan di ikutkan pada tingkat Propinsi Jawa Barat,”tutupnya. (Yul)

  • Bagikan

Comment