Udang  Galak Produksi Pengusaha Muda Indramayu Bagus Wicaksono Sampai Ke Manca Negara

  • Bagikan
Udang  Galak Produksi Pengusaha Muda Indramayu Bagus Wicaksono Sampai Ke Manca Negara (KkP)

Tanganrakayat.id, Indramayu – Desa Kenanga Indramayu Kecamatan Sindang, Kabupaten Indramayu  Jawa Barat dari dulu sangat terkenal dengan penghasil kerupuk Ikan dan Udang . seiring berjalannya waktu juga perkembangan zaman untuk memenuhi  akan kebutuhan kaum melenial maka orang – orang di desa tersebut berlomba –lomba menciptakan kerupuk varian baru, adalah pengusaha muda Bagus Wicaksono (29)berhasil memproduksi kerupuk udang varian baru berlabel Udang Galak. Bagus mengatakan bahwa Produk Udang Galak ini ia tekunin bersama istri Murni Sari yang juga lulusan perguruan tinggi ini sejak 26 Juni 2017.

”Muncul ide untuk membuat Kerupuk Udang yang memiliki berbagai rasa seperti udang Galak PremiumTaste,Fish Skin, Rasa Emosi ini di dasari akan kebutuhan pasar terutama kaum melenial dan juga orang tentu  akan bosan dengan rasa yang biasa – biasa saja dari itulah muncul ide Udang Galak. saya mulai bisnis kerupuk udang Galak setelah Resign dari karyawan di salah satu perusahaan Batu Bara di kalimantan sedangkan istri saya Murni Sari waktu itu masih Mahasiswi,”  ujar bagus, Selasa (18/06/2019).

Bagus juga menambakan bahwa  dalam sehari mampu memproduksi  500 Pcs, omset dalam satu bulan 20 sampai dengan 30 juta rupiah. Alhamdulillah selain kita sudah mandiri juga sudah menciptakan lapangan kerja bagi orang lain.

Udang Galak ini disamping memenuhi kebutuhan konsumen Lokal, Nasional  juga Internasional terbukti sudah 2 tahun ini kita melayani konsumen di luar Negeri seperti Jerman, Korea, Hongkong,Taiwan , Malaysia, singapura.

Kami berharap pada kaum muda khususnya di Kabupaten Indramayu mari kita berkreasi dan menciptakan produk – produk yang berkualiatas dan mengangkat nama Indramayu ke tingkat Nasional dan bahkan Internasional ,” pungkasnya. (KkP)

  • Bagikan

Comment