Medical RU VI Balongan Gelar Seminar Kesehatan Bahaya Narkoba

  • Bagikan
Medical RU VI Balongan Gelar Seminar Kesehatan Bahaya Narkoba (Foto. KkP)

Tanganrakyat.id, Indramayu – Saat ini di sekitar kita banyak sekali zat-zat adiktif yang sangat berbahaya bagi tubuh dan menjadi masalah bagi umat manusia diberbagai belahan dunia. Salah satunya dikenal dengan Narkotika, Psikotropika, dan Zat Adiktif lain seperti yang populer di kenal masyarakat dengan lebel “Narkoba” (Narkotika dan Obat Berbahaya). Awalnya narkoba di pakai secara terbatas untuk tujuan pengobatan, kemudian di salahgunakan penggunaannya sehingga sulit untuk di kendalikan. Untuk mengurangi peredaran Narkoba tersebut Medical Pertamina RU VI Balongan mengadakan seminar kesehatan dengan tema “Kerja Enjoy Dan Berprestasi Tanpa Narkoba” bertempat di Gedung Pertemuan Bumi Patra Indramayu Jawa Barat, Rabu (02/10/2019).

Dalam seminar tersebut di hadiri sebanyak 500 orang peserta di samping di hadiri jajaran Managemen RU VI Balongan, Pekerja Pertamina RU VI Balongan dan mitra juga di hadiri tamu undangan dari Kesbangpol, SMAN II Indramayu, SMAN I Indramayu, SMA I Sindang, SMA I PGRI, SMA II PGRI, SMK I Indramayu, SMK I Widya Utama, SMK I Stikes, UNWIR, SAYID SABIQ, AMIk PURNAMA NIAGA, STIKES JUHRI, STIKES indramayu, Polindra, RSUD Indramayu, rumah sakit PMC, MM, dan Kimia Farma.

Seminar Kesehatan Kerja Enjoy Dan Berprestasi Tampa Narkoba Di Gedung Patra Ayu Komplek Perum Pertamina Balongan (Foto. KkP)

Menghadirkan nara sumber Kepala BNN wilayah III Cirebon AKBP Yaya Satyanagara, SH, Dr. Dyah Purwaning Rahayu MM, Dp. Ok dari Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) dan aktor ibukota Sri srimulat, Doyok, Tesi, Polo yang juga merupakan mantan pecandu narkoba.

AKBP Yaya Satyanagara, SH kepala BNN Kota Cirebon mengungkapkan bagaimana caranya orang yang bekerja secara enjoy berprestasi tapi dia tanpa memakai narkoba jadi Prinsipnya yang bisa menentukan kesehatan itu bukan orang lain tapi diri kita termasuk pemakaian narkoba, jangan menyalahkan orang lain tapi harus bisa mengoreksi diri kita.

“Kalau iman kita kuat integritas Kita kuat dan informasi yang kita dapat tentang bahaya narkoba Insya Allah yang menyangkut mengenai masalah pelanggaran atau kejahatan penyalahgunaan narkoba itu tidak akan terjadi baik untuk diri sendiri keluarga atau orang lain, dan di seminar ini saya sampaikan hal seperti itu untuk internal bagi karyawan di Pertamina Balongan ini agar mereka Paham tentang penyalahgunaan narkoba karena tadi waktu saya sampaikan banyak yang bertanya di antara mereka banyak yang nggak paham antara lain bagaimana itu penyalahgunaan, bagaimana itu rehabilitasi, bagaimana itu orang-orang yang kecanduan, penyalahgunaan adalah perbuatan melanggar hukum Kenapa Karena dia melakukan suatu perbuatan dengan obat-obatan dengan narkoba yang ada di salah gunakan bukan pada porsinya tidak sesuai peruntukannya,” tegas AKBP Yaya Rabu (02/10/2019) di gedung Patra Ayu tempt berlangsungnya seminar Pukul 12.30 WIB.

Masih menurut AKBP Yaya Satyanagara bahwa orang sakit karena narkoba harus diobati bukan dibunuh bukan dibuang dia bukan sampah tapi dia orang yang perlu di kita tolong nah kemudian Bagaimana dengan orang yang perlu direhabilitasi bawa ke BNN Kota Cirebon, orang-orang yang di wilayah kabupaten Cirebon Kabupaten Indramayu dan kota Cirebon untuk kita rehabilitasi gratis gak bayar gratis nanti kita akan assessment dulu kesehatannya cocok enggak dia sakitnya karena narkoba kalau dia sakit narkoba tapi kalau dia sakitnya karena bukan narkoba ya kita Salurkan dengan dinas atau instansi yang berwenang yang kedua Jangan sampai kita keburu ketangkap oleh pihak penegak hukum karena kalau orang ketangkap dengan pihak penegak hukum itu sudah lain kenapa kalau penegak hukum sudah mengatakan 112,114 pasti di penjara tapi kalau junto 127 dia ada kemungkinan besar bisa direhabilitasi.

Aktor Srimulat Doyok Dan Polo Saat Memberikan Materi Dalam Seminar Yang di Gelar Oleh Medical RU VI Balongan (Foto. KkP)

Di sini jangan takut kalau ada orang yang melapor ke BNN jangan takut ditangkap jangan takut ditahan Kenapa kita akan obati orang yang sakit ya Jangan malu kalau Malu nanti jadi korban ujung-ujungnya apa siapapun yang memelihara yang melindungi yang menjaga orang yang kecanduan narkoba dia sudah melanggar aturan undang-undang 35 nomor 29 bisa dihukum 6 bulan denda satu juta untuk untuk diketahui oleh masyarakat yang ada di Kabupaten Indramayu ini dan semoga ini menjadi sebuah hasil yang baik kaitan dengan seminar dilaksanakan oleh Medical Pertamina ini menjadi sebuah acuan bagi masyarakat untuk tidak lagi takut dengan orang-orang yang kecanduan narkoba melapor ke BNN di bawah 1 gram direhab bawa ke BNN, jangan takut ditahan, BNN tidak pernah menangkap orang-orang yang pemakai narkoba rehabilitasi gratis tidak bayar asal betul betul dibawa ke BNN tidak lewat calo.

Sementara itu Section Head Medical RU VI Balongan dr.Indah Kurniasih , mengucapkan puji syukur kehadirat Allah Subhanahu Wa Ta’ala hari ini tanggal 2 Oktober 2019 kami berhasil mengadakan seminar anti narkoba dengan tema “Kerja Enjoy
Dan Berprestasi Tanpa Narkoba” untuk narasumber kami mendatangkan dari nara sumber Dr Dyah dari RSUD Indramayu, AKBP Yaya Satyanagara,SH kepala BNN Kota Cirebon serta artis Trio Srimulat dan alhamdulillah kami juga mengadakan komitmen bersama oleh manajemen RU VI Balongan yang disaksikan oleh Kepala BNN wilayah III Cirebon alhamdulillah juga kami berhasil mengadakan untuk cap tangan tanda komitmen bersama dengan memakai cat air di kanvas sebagai tanda bahwa kita menolak untuk narkoba masuk ke RU VI Balongan,” ujar Dr Indah sela-sela di acara seminar tersebut (2/9/19).

Ketua SPPBB Tri Wahyudi,SE Saat Memberikan Sambutan Seminar Kesehatan Yang Di Gelar Oleh Medical RU VI Balongan (Foto. Bang Cimo)

Sedangkan Ketua SPPBB (Serikat Pekerja Pertamina Balongan Bersatu) Tri Wahyudi, SE untuk seminar kesehatan di Pertamina yaitu “Kerja Enjoy Dan Berprestasi Tanpa Narkoba” ini sangat baik dan sangat membantu untuk pemberitahuan atau informasi kepada masyarakat dan pekerja khususnya di lingkungan kami dari Serikat Pekerja Pertamina Bersatu Balongan sangat mendukung dan antusias sekali dengan adanya program ini karena memang narkotika narkoba itu adalah musuh negara dan perusak generasi muda kita di Indonesia beredarnya narkotika di wilayah Indramayu ini sangat tinggi oleh karena itu kami dari generasi peduli anti narkoba akan membuat 1 statement di Indramayu bawa narkoba harus kita musuhi bersama dan kita nanti SPPBB dengan masyarakat Indramayu akan bersatu untuk membentuk anti narkoba. kita bisa bersosialisasi kepada seluruh masyarakat Indramayu bahwa tentang bahayanya narkoba Oleh karena itu saya berharap kepada seluruh pekerja RU VI Balongan untuk menolak narkoba karena sangat berbahaya dan merusak pikiran akal sehat manusia.

Lain halnya dengan group pelawak aktor Srimulat Tesi/Kabul Basuki (77) mengatakan “Stop narkoba jangan coba-coba mengenal narkoba dan ingat itu bagi pengguna nya Stop jangan dilanjut mendingan anda mendaftarkan diri untuk direhabilitasi sebelum anda tertangkap polisi kalau anda sudah tertangkap polisi itu lain urusannya anda bisa jadi ATM, ATM oknum nggak ada habis-habisnya sampai uang kamu akan terkuras.

Di tempat yang sama saya Lina Rahmawati (36) direktur Akper Saifudin Zuhri Indramayu mengucapkan terima kasih kepada medical RU VI Pertamina Balongan yang telah mengundang dalam acara seminar mengenai anti narkoba mudah-mudahan ilmu yang saya peroleh dari Seminar ini dapat diinformasikan ke institusi saya agar mahasiswa terhindar dari bahaya narkoba terima kasih,” pungkasnya.(KkP)

  • Bagikan

Comment