Ketua GMBI Indramayu: Usut Tuntas Korupsi Haji Supendi

  • Bagikan
Ketua GMBI Indramayu, Harus diusut tuntas Kasus Yang Di Alami Bupati Indramayu. (Foto. Red).

Tanganrakyat.id, Indramayu – Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI) Distrik Indramayu apresiasi kinerja KPK, yang telah melakukan operasi tangkap tangan (OTT) terhadap Haji  Supendi Bupati Kabupaten Indramayu. (Baca: Supendi Bupati Indramayu Diduga Menerima Suap 200 Juta)

Ini disampaikan Ketua LSM GMBI, Ono Cahyono, Menurutnya keberhasilan KPK dalam OTT Selasa dini hari, patut diapresiasi semua pihak, demi kemajuan Kabupaten Indramayu .

Ketua GMBI Indramayu, Harus diusut tuntas Kasus Yang Di Alami Bupati Indramayu. (Foto. Red).

“Tindakan KPK sudah tepat, namun kami berharap tidak berhenti disitu. Harus diusut tuntas semua pihak yang terkait,” tuturnya, kemarin.

Mengingat, lanjutnya, ada beberapa pejabat dinas juga yang turut diamankan. Oleh karenanya KPK harus mengusut tuntas dan menindak semua yang terkait.

“Kami menginginkan Indramayu bebas KKN, untuk itu kejadian kemarin merupakan cambukan bagi penyelenggaraan pemerintahan Indramayu. Kami sangat mendukung langkah-langkah yang dilakukan KPK,” tegas ono, Rabu (16/10/2019).

Ia juga meminta kepada penyelenggara pemerintah tidak main-main dalam penggunaan anggaran. Karena pihaknya juga akan melakukan pengawasan. Tambahan. “kami LSM GMBI akan terus mengawal dan mengawasi melakukan kontrol sosial sesuai dgn fungsi LSM. Pungkasnya. (C.tisna).

  • Bagikan

Comment