Prawita GENPPARI Gelar Pelatihan, Time Management

  • Bagikan
Dede Farhan Aulawi Pimpinan Pusdiklat Prawita GENPPARI (Foto.Red)

Tanganrakyat.id, Bandung-Setiap orang pada dasarnya memiliki waktu yang sama, yaitu hanya 24 jam dalam sehari dan hanya 7 hari dalam seminggu. Ada orang yang mampu memanfaatkan waktu yang dimilikinya secara efektif sehingga dalam waktu yang sama bisa mengerjakan banyak kegiatan yang dikerjakan. Namun ada juga orang yang dalam waktu yang sama hanya bisa mengerjakan satu jenis pekerjaan saja, bahkan itupun tidak selesai – selesai. Baru memiliki 2 atau 3 kegiatan saja sudah berlaga sibuk dan tidak punya waktu, padahal orang lain banyak yang bisa mengerjakan lebih dari 5 kegiatan dalam satu waktu. Kenapa …? Ternyata kata kuncinya terletak pada kemampuan seseorang dalam mengatur waktu yang sangat terbatas ini.

Ada yang menggunakannya secara efektif dan ada juga yang hanya dipakai untuk berleha-leha tanpa hasil, seolah ide dan kretivitasnya sudah terkubur dalam sehingga hanya mampu menatap nisan kemalasan semata “, ujar Pimpinan Pusdiklat Prawita GENPPARI Dede Farhan Aulawi di Bandung, Rabu (3/3).

Kemudian dia juga menyampaikan bahwa pelatihan “Manajemen Waktu” dianggap penting untuk disampaikan agar semakin banyak orang yang mampu menggunakan waktunya secara efektif dan produktif. Manajemen waktu mengajarkan peserta bagaimana untuk menganalisa data mereka sendiri, dan belajar satu toolset yang akan mereka aplikasikan segera pada perencanaan baru setiap harinya. Tidak boleh ada lagi, menit dan detik yang akan terlewati secara percuma tanpa nilai manfaat apapun. Ujar Dede.

Pelatihan ini diselenggarakan dengan tujuan untuk membekali peserta dengan pengetahuan dan keterampilan dalam memanfaatkan waktu secara baik dan bermanfaat, sehingga mampu menyelesaikan tugas pekerjaan dengan lebih efektif dan efisien. Dengan demikian maka manfaatnya adalah lahirnya generasi yang memahami makna dan pentingnya waktu sehingga bisa berfikir dan bekerja lebih produktif.

Baca juga:Prawita GENPPARI Jaga Kebersihan Pantai Karang Papak Garut Selatan

Sementara itu terkait dengan materi yang akan dibahas dalam pelatihan tersebut, adalah :
– Memahami dan Memanfaatkan Waktu
– Analisis audit waktu untuk memahami kesenjangan dalam manajemen waktu.
Latihan 1: Identifikasi hambatan yang menghalangi kita dari mengelola waktu secara efektif.
Latihan 2: penilaian kebiasaan perilaku pribadi.

– Memahami akar kebiasaan yang tidak efektif
Latihan 3: Mengembangkan strategi untuk mengatasi kebiasaan buruk. Belajar untuk menghemat waktu dengan berkomunikasi dengan orang lain secara efisien.

– Tools Memanfaatkan Waktu: Tujuan dan Prioritas Kegiatan
– Memahami pentingnya menetapkan tujuan
– Goal-Getting Guidelines
Latihan  4: Menetapkan Tujuan: Peserta akan membuat empat tujuan (goal) yang dapat didefinisikan dengan baik
– Mengidentifikasi Kegiatan: Mengidentifikasi kegiatan khusus yang diperlukan untuk mencapai tujuan individu.
– Memilah-milah kegiatan yang menggunakan prinsip 4 D: Dump, Do, Delegasi, Defer (Tunda).
Kegiatan 5: Membuat daftar kegiatan yang terkait dengan tujuan tertentu. Menerapkan prinsip 4 D.
– Menetapkan Prioritas Tujuan.
Latihan 6: Mengidentifikasi tingkat prioritas untuk setiap tujuan
– Rencana Aksi dan Mengatasi Hambatan
– Menggunakan kalender atau time planning tool secara efektif.
– Managing Deadlines.
Latihan 7: Mendefinisikan tenggat waktu yang realistis.
– The Pareto Principle
– The Urgent vs Important Theory: bagaimana menjadi proaktif, bukan reaktif.
Latihan  8: Urgent vs. Important team competition Bagi para pembaca yang berminat mengikuti pelatihan ini, bisa menghubungi :
– Ibu Nuni : 0813-8330-7997
– Ibu Lilis : 0813-1253-5153
– Ibu Ines : 0813-2498-5928 (Red)

  • Bagikan

Comment