Indramayu, tanganrakyat.id – Nama Lena dan Leni kembali harum. Atlet kembar sepak takraw kebanggaan masyarakat Indramayu ini berhasil membawa pulang medali perunggu dari SEA Games 2025 di Thailand. Atas capaian tersebut, mereka resmi menerima penghargaan dari Pemerintah Kabupaten Indramayu melalui Bupati Lucky Hakim.
Dalam pertemuan penuh keakraban tersebut, Bupati Lucky menekankan bahwa sosok Lena dan Leni adalah simbol semangat pantang menyerah. Ia berharap anak muda Indramayu tidak lagi menjadikan keterbatasan anggaran atau fasilitas sebagai alasan untuk tidak berprestasi.
”Jangan menyerah pada keadaan. Lena dan Leni dari keluarga petani bisa sampai ke Istana Negara dan diakui Presiden, kalian pun pasti bisa,” pesan Lucky. pada Sabtu (10/1/2026).
Ketua KONI Trisula Baedi menambahkan sangat Bangga prestasi si kembar yang diakui secara Internasional dibidang olahraga tentu membawa nama harum Kabupaten Indramayu,” ujar Trisula Baedi.
Baca juga:
Dukungan moril dan sertifikat penghargaan diberikan sebagai bentuk terima kasih atas jasa mereka mengharumkan nama bangsa dan daerah.












Comment