Tanganrakyat.id, Indramayu – Menjelang Pemilihan Kepala Daerah di Kabupaten Indramayu Enam Partai Politik Indramayu bergabung mendeklarasikan Koalisi Perubahan Indramayu.
Selain deklarasi koalisi Perubahan juga launching bakal Calon Bupati Kabupaten Indramayu beserta wakil bertempat di aula Hotel Handayani Sasak kemar Indramayu, Sabtu (29/02/ 2020).
Enam partai politik yang tergabung dalam Koalisi Perubahan Indramayu yaitu, 1.PDI Perjuangan, 2.PKS, 3.PKB, 4.Partai Nasdem, 5.Partai Hanura, 6.Partai Demokrat.
Nampak hadir dalam acara tersebut Ketua Partai, Sekjen DPC Partai, juga pengurus harian dari enam Partai yang Koalisi, di antaranya Ketua DPC PDI Perjuangan Indramayu Sirojudin, Ketua DPC PKB Indramayu Muhamad Sholihin, Ketua DPC Demokrat Indramayu Sri Budiharjo, Ketua DPC PKS Indramayu Tauhid, Ketua DPC Nasdem Indramayu Eryani Sulam, Ketua DPC Hanura Indramayu Ali Wardana.
Dan hadir pula Para Bacabup dari partai koalisi perubahan tersebut di antaranya, dari PDI Perjuangan yakni Suwarto (Pengusaha perikanan), Eddy Masyhudi (Pengurus PCNU Indramayu dan Pengusaha), dan Nina Agustina Da’i Bachtiar (Advokat dan Pengusaha), dari PKB yakni Muhamad Sholihin (Wakil Ketua DPRD Indramayu), Rasta Wiguna (Kader PKB), Juhadi Muhammad (Ketua PCNU Indramayu), dan Ali Wardana (ketua DPC Hanura Indramayu).
Dari Partai Demokrat yakni Ratnawati (Istri Herman Khaeron Anggota DPR RI Dapil Jabar 8), dan Taryadi (Anggota DPRD Indramayu dari Dapil 4); dan dari PKS yakni Bhisma Panji Dewantara (Anggota DPRD Indramayu dari Dapil 6). dan undangan dari unsur lain.
Selanjutnya Ketua DPC Partai Koalisi Perubahan serta sepuluh bakal calon bupati Indramayu menandatangani surat perjanjian sepakat bentuk Koalisi Perubahan. (C.tisna).
Comment