Tim Relawan Gabungan Terus Berusaha Temukan Survivor Kamsiah

  • Bagikan
Tim Relawan Gabungan Terus Berusaha Temukan Survivor Kamsiah (Foto. Red)

Tanganrakyat.id, Indramayu-Tim Basarnas Pos SAR Cirebon, Akitivis Kemanusiaan KRI (Komunitas Relawan Independen), BPBD, SAR FKAM (Forum Komunikasi  Aktivis  Masjid), Polair dan juga relawan gabungan belum berhasil menemukan survivor Kamsiah (72) yang tenggelam di Sungai Cimanuk.

Hilmi salah satu dari Relawan SAR FKAM mengungkapkan pencarian survivor Bapak Kamsiah sampai pada hari ke-5 belum ada tanda-tanda survivor diketemukan tapi kami masih terus berusaha semaksimal mungkin agar survivor diketemukan.

“Kami tim gabungan dari berbagai relawan seperti Aktivis Kemanusiaan KRI (Komunitas Relawan Independen), SAR FKAM,Oi,SAR Tafsir Al-Quran, Basarnas Pos SAR Cirebon, BPBD, Pol Air masih tetap semangat untuk mencari survivor Kamsiah, ” terang Hilmi, Senen (6/4/2020).

Di tempat yang sama salah satu Aktivitas Kemanusiaan KRI (Komunitas Relawan Independen) Karno membenarkan untuk pencarian survivor Kamsiah sampai hari ke-5 belum ada tanda-tanda survivor akan diketemukan.

“Selanjutnya besok Selasa tanggal 7 April 2020 akan dilakukan pencarian kembali, mudah-mudahan besok Bapak Kamsiah segera diketemukan,”ujar Karno, Senen (6/4/2020).

Diketahui sebelumnya Kakek Kamsiah warga Desa Beduyut Blok Laban RT. 01/01 Kecamatan Bangodua Kabupaten Indramayu Jawa Barat terjatuh bersama motornya di Sungai Cimanuk saat akan menyeberang menggunakan Perahu Tambangan hari Kamis, tanggal 02-April 2020, beliau dari Kertasmaya mau ke Bangodua menyeberang menggunakan Perahu Tambangan dan diluar dugaan motor yang dinaikinya tidak bisa dikendalikan ngegas hingga motor tenggelam. (Adn)

  • Bagikan

Comment